Fernando Torres |
Striker tim nasional Spanyol Fernando Torres tak terlalu mau dibuat pusing terhadap paceklik gol yang kini tengah dialaminya bersama Chelsea. Ia mengaku tak ingin persoalan itu mengganggu moralnya sebagai seorang pemain.
Sejak bergabung dengan Chelsea pada Januari lalu, Torres belum kunjung membukukan gol dari tujuh penampilannya bersama tim barunya. Sedangkan saat melawan Republik Ceko pada Jumat lalu, pemain berusia 27 tahun ini juga gagal mencetak gol.
"Saat ini saya terus berusaha bekerja keras buat Chelsea maupun timnas Spanyol. Saya membantu keduanya dan selalu berusaha dan membantu tim untuk meraih kemenangan," kata Torres kepada AS.
"Tapi yang lebih penting dari semua tujuan, bagi saya secara pribadi adalah memenangkan Spanyol."
"Saya juga senang andai bisa mencetak sepuluh gol buat klub saya mulai dari sekarang. Tapi untuk meraih itu saya harus terbiasa bermain dalam sebuah formasi berbeda. Dan kini saya telah terbiasa memainkan sebuah gaya baru."
"Saat ini saya terus berusaha bekerja keras buat Chelsea maupun timnas Spanyol. Saya membantu keduanya dan selalu berusaha dan membantu tim untuk meraih kemenangan," kata Torres kepada AS.
"Tapi yang lebih penting dari semua tujuan, bagi saya secara pribadi adalah memenangkan Spanyol."
"Saya juga senang andai bisa mencetak sepuluh gol buat klub saya mulai dari sekarang. Tapi untuk meraih itu saya harus terbiasa bermain dalam sebuah formasi berbeda. Dan kini saya telah terbiasa memainkan sebuah gaya baru."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar